KBC Blogger Bertuah Logo Blogger Indonesia

Antara Upin dan Ipin. Shinchan dan Cinta Fitri ??

Siapa yang tidak tahu dengan serial kartun yang satu ini !! ya... Upin dan Ipin tentunya.

Beberapa minggu yang lalu saya kaget ketika mendengar berita tentang difitnahnya serial kartun Upin dan Ipin ini. Mereka yang melakuk
an tindakan ini beranggapan bahwa nama siri kartun ini merupakan propaganda untuk mengagungkan Amerika Serikat dan Israel, serta melemahkan akidah orang Islam. Huruf ‘U’ pada nama Upin merujuk kepada USA dan ‘I’ pada Ipin merujuk untuk Israel. Nah, dari kacamata saya pribadi. Kalau memang kasusnya seperti itu, berarti semua kata yang diawali dengan huruf ‘U’ merujuk kepada USA. Universitas bagaimana? USA kah itu…..


Bagi Cik Normah (penggagas) dan jutaan penggemar lainnya, nama itu tak lebih daripada nama dua ”budak” (anak laki-laki kecil) yang menjadi pemeran utama film itu. Semua yang dikatakan para penghasut itu hanyalah sebuah penyelewangan nama yang sebenarnya tiada terpaut dengan USA dan Israel.


Saya pribadi sangat respek terhadap film Upin dan Ipin walaupun saya “maaf” tidak suka pada negaranya Malaysia. Alasan saya respek dan suka karena dalam film itu diceritakan tentang dua beradik Upin dan Ipin yang hidup dengan kak Ros dan Opah (nenek). Mereka terlahir tanpa tahu kedua orang tuanya, bahkan memang tidak diceritakan. Namun mereka tiada bermanja-manja kepada kak Ros dan Opah, mereka dibiasakan mandiri dan mereka juga bercita-cita tinggi. Dalam film juga diceritakan bagaimana dua beradik ini hidup sederhana dibandingkan kawan-kawannya, dan mereka tidak meminta-minta kepada kak Ros dan Opah.


Mari kita bandingkan dengan serial Shinchan dan Cinta Fitri. Serial Shinchan yang ditulis oleh seorang Jepang menceritakan tentang kehidupan seorang anak kecil yang masih Taman Kanak-kanak. Namun bagi saya film ini sangat tidak baik, karena mengandung unsur pornografi dan pornoaksi. Shinchan seringkali mengeluarkan pantatnya kepada kawan-kawannya dan bahkan seorang Shinchan yang masih TK melihat orang tuanya sedang “maaf” beradegan dalam kamar ketika dia membuka pintu yang tidak dikuci !!!!. Selain itu, shinchan juga sering berpikiran kotor terhadap gurunya yang seksi. Orang tua hanya tahu bahwa anaknya hanya menonton serial kartun, dan hampir semua orang beranggapan bahwa serial kartun itu hanya mengandung unsur kelucuan.


Sekarang ayo kita bandingkan dengan sinetron Cinta Fitri. Siapa yang tidak tahu sinetron yang satu ini. Hampir semua pecinta sinetron di Indonesia tidak ketinggalan mengikuti tayangan ini di salah satu stasiun TV swasta nasional. Sinetron ini hanya menceritakan tentang perebutan harta, wanita, tahta dan keglamoran hidup di dunia ini. Bahkan rela mengorbankan apa yang dimilikinya demi kekayaan. Sungguh sebuah doktrin yang sangat tidak baik tentunya, namun inilah Negara kita, negeri tumpah darah kita.


Setelah semua perbandingan ini, seharusnya kita lebih jeli memperhatikan apa yang kita lihat di TV saat ini, karena sangat banyak tayangan yang tidak senonoh.

0 komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Kunjungan

Rating for adieth12.blogspot.com
Recommended Post Slide Out For Blogger